Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) BL JAYA Kecamatan Ketapang Kabupaten Sampang - Madura May 2017 | BLJAYA

Keindahan Wisata Air Terjun Toroan Sampang Madura

Monday, May 8, 2017

Wisata air terjun toroan Terletak di Sampang Pulau Madura tepatnya di Desa Ketapang Timur. Jarak menuju tempat wisata ini sekitar 4 Km dari Kecamatan Ketapang ke arah Timur. Wisata air terjun Toroan sudah terkenal di Madura bahkan Pulau-pulau lain seperti Pulau Jawa Khususnya, karena wisata ini sangat menarik wisatawan asing untuk menikmati keindahannya.
Wisata air terjun Toroan ini awalnya hanya sekedar pantai dan air terjun saja serta jalan menuju lokasi air Terjun lumayan membuat kaki merasa pegal karena harus melewati bebatuan di pinggir pantai dan juga tidak tersedianya tempat parkir. Tetapi sekarang tempat wisata ini sudah mulai memadai, pemikiran kreatif masyarakat disana sangat luar biasa. Wisata ini dibangun sedemikian rupa sehingga mempermudah wisatawan untuk mengunjungi dan menikmati air tejun Toroan.
Untuk menikmati keindahan Air Terjun Toroan sangatlah murah tanpa mengelurkan biaya apalagi biaya untuk memasuki lokasi tersebut, kita hanya membayar parkir sebesar Rp 5000,- untuk sepeda motor dan Rp 10.000,- untuk mobil.
Walaupun dalam proses pembangunan temat wisata tersebut tidak akan membuat wisatawan kecewa karena sudah disediakan fasilitas yang lumayan memadai. Mulai dari tempat parkir, toilet dan juga tempat istirahat, bukan hanya sekedar tempat istirahat disana juga disediakan berbagai masakan dan minuman. Jadi, sangat cocok sekali menikmati pantai sambil menyantap makanan bersama keluarga, sahabat dan orang-orang tersayang.
 Lokasi menuju air terjun toroan sangat mudah dilewati, wisatawan tidak perlu lagi melewati bebatuan karena sekarang wisatawan cukup menuruni tangga menuju lokasi air Terjun Toroan. 












Tidak hanya itu, disana juga disediakan tangga menuju Sungai dimana Air Terjun itu berasal sekaligus wisatawan dapat menikmati dan melhat pantai dari ketinggian.













Gimana? Masih ragukah untuk menikmati Air Terjun Toroan? More Info silahkan hubungi kontak kami.

Profil Kecamatan Ketapang

Friday, May 5, 2017
Ketapang merupakan sebuah Kecamatan yang terletak di bagian Utara Kabupaten Sampang Madura, Ketapang mencakup  14 Desa yakni Banyusokah, Bira Barat, Bunten Barat, Bunter Timur, Karang Anyar, Ketapang Barat, Ketapang Daya, Ketapang Timur, Ketapang Laok, Pancor, Pangereman, Paopale Daya, Paopale Laok dan Rabiyan.

Potensi alam di Kecamatan ketapang cukup memadai. Di Desa Ketapang Barat Dan Sekitarnya mayoritas masyarakatn berprofesi sebagai nelayan karena letak geografisnya bersebelahan dengan laut. Hasil tangkapan ikan langsung dipasarkan di pasar "Lebak" yang juga dekat dengan laut tempat para nelayan bekerja. Sedangkan Untuk daerah Ketapang Laok sekitarnya mayoritas mata pencaharian masyarakat sebagai petani, rata rata masyarakat di daerah tersebut bertani seperti padi, jagung, kacang, ubi-ubian, dan singkong. Hasil tani oleh masyarakat di olah sendiri untuk kebutuhan sehari-hari sebagian  di jual ke Pasar. Hasil panen tersebut tidak diolah lebih lanjut karena kurangnya alat pengolahan sehingga masyarakat hanya bertani untuk dikonsumsi oleh masyarakat itu sendiri.

Selain itu juga, Kecamatan  ketapang juga memiliki tempat wisata, seperti halnya Pantai Toroan yang terletak di Ketapang Timur. Pantai Toroan juga dilengkapi dengan air terjun sehingga masyarakat atau wisatawan selain menikmati pantai juga dapat menikmati air terjun di Toroan. Di toroan juga terdapat bukit kapur tempat pengolahan batu bata. Sedikitnya masyarakat disekitar selain bekerja sebagai nelayan juga bekerja di bukit kapur tersebut, bukit kapur tersebut terbentuk menjadi tempat yang sangat bagus sehingga menarik perhatian masyarakat. Disana  kita dapat menikmati bahkan melihat pantai Toroan dari ketinggian. Di Ketapang Barat juga terdapat tempat wisata "Taman Impian" dimana taman ini memiliki wahana untuk anak - anak .

Tidak hanya itu, Di Kecamatan ketapang juga memiliki lapangan kerapan Sapi dimana tiap tahunnya mengadakan event kerapan sapi baik antar desa maupun antar kabupaten. 

KIM Wilayah Ketapang-Sampang Madura

Thursday, May 4, 2017
Peresmian KIM (Kelompok Informasi Masyarakat) untuk wilayah Ketapang  pada tanggal 04 Mei 2017 di Kecamata Ketapang Kabupaten Sampang Madura.

Berlokasi di Ketapang Kelompok ini dipercayakan pada Organisasi Karang Taruna Desa Ketapang Laok "BL Jaya" dimana kelompok ini berfungsi untuk memberikan dan menghimpun informasi kepada dan dari masyarakat demi menciptakan mansyarakat yang damai dan tentram serta meminimalisir kekhawatiran masyarakat dari Informasi yang tidak jelas dan tidak benar adanya (HOAX), Dengan adanya kelompok ini diharapkan dapat memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat.
Informasi yang dimaksud mencakup semua hal dalam masyarakat Desa baik mengenai Edukasi, Produk Desa, Wisata, Olahraga, Sosial dan lain sebagainya.

Pengertian KIM
Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) adalah suatu lembaga layanan publik yang dibentuk dan dikelola dari, oleh dan untuk masyarakat yang secara khusus berorentasi pada layanan informasi dan pemberdayaan masyarakat sesuai dengan kebutuhannya.
Berdasarkan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika RI  No. 08/PER/M.KOMINFO/6/2010 tentang Pedoman Pengembangan dan Pemberdayaan Lembaga Komunikasi Sosial, tanggal 1 Juni 2010
KIM  (Kelompok Informasi Masyarakat) atau kelompok sejenis lainnya adalah kelompok yang dibentuk oleh, dari, untuk masyarakat secara mandiri dan kreatif yang aktivitasnya melakukan pengelolaan informasi dan pemberdayaan masyarakat dalam rangka meningkatkan nilai tambah.
Fungsi KIM
1. Sebagai Wahana Informasi
2. Sebagai Mitra Dialog dengan Pemerintah, Pemerintah Propinsi, dan Pemerintah dalam merumuskan Kebijakan Publik
3.      Sebagai Peningkatan Literasi Masyarakat di Bidang Informasi dan Media Masa serta Teknologi Informasi dan Komunikasi di kalangan anggota KIM dan Masyarakat.
4.      Sebagai Lembaga yang Memiliki Nilai Ekonomi
a.